Rekamerch – Blacu merupakan bahan kanvas paling ekonomis dari berbagai jenis bahan kanvas lainnya. Namun dalam urusan seni, keindahan bukan tentang mahal atau murahnya suatu produk. Justru totebag kanvas blacu menjadi favorit pecinta alam karena sifatnya ramah lingkungan dan memiliki kesan vintage.
Kanvas blacu memiliki warna putih-kekuningan (broken white) atau sering disebut dengan warna natural.
Jika Anda bertanya, mengapa banyak ditemukan totebag blacu dengan harga yang sangat murah, ada juga yang menawarkan dengan harga yang relatif mahal?
Jawabannya adalah ketebalan kanvas blacu dan proses printing yang berbeda-beda.
Silakan Anda cek di marketplace, produk yang murah printnya tampak pudar. Mengalami penurunan warna sampai 50% dari file aslinya.
Sedangkan untuk totebag yang relatif mahal, hasilnya sangat elegan. Warna bisa mencapai 95% seperti file aslinya namun membutuhkan proses yang cukup lama, dan biasanya harus dengan minimal order kuantiti tertentu. (dengan jumlah minimal order)
Jika Anda ingin memesan produk kami, tidak ada batasan order. Satu barang pun akan tetap kami layani dengan senang hati 🙂
Kami sangat memperhatikan kalibrasi warna. Selama bertahun-tahun melakukan riset trial-and-error, ini adalah hasil paling optimal yang bisa kami produksi dengan harga yang masuk akal.
Spesifikasi:
- Tote bag: Blacu
- Warna: Broken white
- Ukuran: Lebar 30cm Tinggi 40cm (potrait)
Lebar 40cm Tinggi 30cm (landscape) - Velcro: no (bisa request min.order 50pcs)
- Resleting: no
- Area cetak: 2 cm dari batas pinggir dan bawah, 4 cm dari batas atas.
- Sablon Print digital: full color, bisa foto, logo, tulisan
- Sablon manual: water-based, hanya design solid, satu warna
Harga totebag kanvas blacu: cek menu “Daftar Harga” atau hubungi WA kami yang tertera di website ini.